Turba Ramadan PWNU DIY Putaran Pertama di PCNU Bantul

Kenalkan Lembaga Baru Strategis; Keuangan Syariah dan Pergunu

Turba Ramadan PWNU 1
Turba Ramadan PWNU DIY 1

Pergunu DIY –BANTUL- Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DIY menyelenggarakan turun ke bawah (turba) di Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Bantul, Jln Marsda Adisucipto No 45 Bantul, Ahad (18/04/2021) sore. Acara turba diisi paparan program dan progres kerja PCNU Bantul dan PWNU DIY.

Pada acara tersebut Ketua PCNU Bantul Dr H Riyanto MHum mengungkai beberapa program yakni turba ke Majlis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Kretek, dll dalam rangka mengembangkan potensi-potensi MWCNU, bekerja sama Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kab Bantul akan mendistribusikan 4000 paket bingkisan lebaran warga, dan ngaji Falakiyah setiap Sabtu.

Ketua Tanfiziyah tersebut juga menyampaikan ikhtiar dan komitmenya PCNU Bantul untuk meningkatkan mutu harkat martabat guru-guru di lingkungan Lembaga Pendidikan Maárif NU Bantul.

Rois Syuriah KH Damanhuri menambahkan mimpi besar PCNU Bantul memiliki Rumah Sakit NU. Modal dan dukunganya semangat berjamiyyah dan berjamaah MWC sangat kuat, secara administrasi bupati baru akan membantu, dan penyiapan lahan telah mendapatkan tawaran dua lokasi strategis ngarso dalem.

Pasca Ramadhan PCNU Bantul akan mengkongkritkan pembangunan rumah sakit dengan melakukan terlebih dahulu kunjungan ke Jatim dan Jateng yang telah memiliki rumah sakit besar nan maju pesat.

H Fahmi Akbar Idries MM menguraikan PWNU DIY mengucapkan terimakasih kepada PCNU Bantul yang telah menerima turba dengan baik. Ramadahan mulia kita bisa melakukan bersama 4 hal pokok organisasi melalui turba ini yakni berbagi informasi, bersinergi, berkoordinasi, dan berkolaborasi.

PWNU DIY telah mendirikan yayasan dan PT (perusahaan tak terbatas). Yayasan Khaira Ummah didirikan untuk melindungi secara hukum dan merawat lembaga-lembaga yang ada di NU terus berproses lestari meski kepengurusan berganti dan tetap dalam koridor pembinaan organisasi perhimpunan bukan kepemilikan perseorangan.

PT Jogja Istimewa Berkah (JIB) yang akan mewadahi seluruh unit kegiatan bisnis, 90 % saham dari NU dan 10 % dari wakaf warga. Sebagai perusahan utama PT JIB akan memperbanyak anak perusahan sebagai afiliasi bisnisnya.

Dalam kesempatan turba putaran pertama ini, Wakil Ketua PWNU DIY tersebut memperkenalkan adanya lembaga baru strategis di lingkungan PWNU yakni Keuangan Syariah dan Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (Pergunu) yang diketuai Samsul Ma’arif Mujiharto dan Fauzan Satyanegara sebagai sekretarisnya.

Dalam kesempatan yang sama Rois Syuriah PWNU DIY KH Masúd Masduqi menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada PCNU Bantul atas prestasi kinerjanya yang luar biasa. Program Sintaki paling sukes saat ini, dan telah melaksanakan tugas-tugas jamiyah dengan prestisius. Semoga yang demikian bisa ditularkan kepada PCNU lainya.

Kiyai Masúd menandaskan PCNU Bantul adalah benteng dan bantengnya para ulama. Berikutnya kepada para peserta turba kiyai yang bermukim di Sleman ini mengajak untuk mendoakan dan mengikhtiari sungguh-sungguh agar Universitas Nahdlatul Ulama (UNU) Yogyakarta sukses, lancar dan semakin besar. (Bj).